Evaluasi Penerapan Inovasi Songket Jo Alat Tenun Dalam Pengendalian Tuberkulosis Di Puskesmas Silungkang Kota Sawahlunto Tahun 2023

Categorie(s):
   Tesis
Author(s):
   Dwitahina, Mareza
Advisor:
Sulung, Neila
Nurdin
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
SONGKET jo ALAT TENUN, Jumantuk, TBC
DOI:
-
Abstract :
Latar Belakang : Indonesia peringkat dua tertinggi beban penderita Tuberkulosis
(TBC) di dunia dengan 1,02 juta kasus di tahun 2022 dan angka kematian mencapai
100 ribu jiwa/tahun. Penemuan suspek dan kasus TBC di Kota Sawahlunto belum
mencapai target, yaitu 63 dari 271 pada tahun 2021. Untuk itu dilakukan kegiatan
SONGKET jo ALAT TENUN (Songsong Keluarga Bebas Tuberkulosis jo Ajak
Lintas Sektor Temukan Minum Obat Sampai Tuntas) untuk mencapai target
sehingga kegiatan ini perlu dievaluasi agar lebih memahami fenomena penerapan
inovasi SONGKET jo ALAT TENUN dalam pengendalian TBC di Kota
Sawahlunto tahun 2023.
Metode Penelitian : Penelitian menggunakan metode kualitatif, informan yang
diwawancarai berjumlah 16 orang, terdiri dari Kepala Dinas Kesehatan Kota
Sawahlunto dan Kepala Puskesmas Silungkang, tenaga kesehatan yang terlibat,
Jumantuk, lintas sektor serta masyarakat yang mendapat pelayanan TBC di wilayah
kerja Puskesmas Silungkang. Analisa data akan dilakukan dengan metode
Triangulasi.
Hasil Penelitian : kebijakan yang sudah ada berupa Permenkes dan Perpres tentang
Penanganan TBC, dana dan sarana prasarana sudah mencukupi. Kekurangannya
yaitu belum ada SK tim khusus, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi belum
melibatkan Jumantuk dan lintas sektor serta belum ada buku petunjuk inovasi
sebagai pedoman bagi pelaksana kegiatan.
Kesimpulan : SONGKET jo ALAT TENUN dengan pendekatan kolaborasi lintas
sektor dan pemberdayaan masyarakat meningkatkan capaian penjaringan TBC di
Puskesmas Silungkang Kota Sawahlunto. Disarankan untuk dapat membuat SK tim
khusus SONGKET jo ALAT TENUN, SOP atau buku petunjuk pelaksanaan
inovasi, dan pelatihan Jumantuk bersama lintas sektor serta ke depannya dapat
dibuat kebijakan seperti Perwako tentang Pengendalian TBC di Kota Sawahlunto
untuk kekuatan hukum keberlanjutan inovasi ini.
Download From Google Drive