Efektifitas Dzikir Dan Relaksasi Nafas Dalam Terhadap Nyeri da Kecemasan Pada Pasien SKA di IGD RSUD Padang Panjang Tahun 2016

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Nurman, Novi
Advisor:
Wahyuni, Aria
Rezkiki, Fitrianola
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Keyword(s):
Dzikir dan relaksasi nafas dalam, Nyeri dan kecemasan pasien SKA.
DOI:
-
Abstract :
Sindrom Koroner Akut (SKA) merupakan penyakit jantung penyebab kematian. Gejala yang sering dirasakan adalah nyeri dada. Keadaan ini sering berakibat timbulnya kecemasan. Hal ini dapat mempengaruhi proses pengobatan dan penyembuhan serta menimbulkan kompliksasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi efektifitas dzikir dan relaksasi nafas dalan terhadap nyeri dan kecemasan pada pasien SKA di ruangan IGD. Rancangan penelitian menggunakan true eksperimen, teknik pengambilan sampel dengan purposive sample, sampling sebanyak 10 orang. Ditetapkan kelompok intervensi berjumlah 5 responden dan untuk kelompok kontrol berjumlah 5 responden. Kelompok intervensi dan kelompok kontrol diukur tingkat nyeri dan kecemasan melalui wawancara dan menggunakan kuesioner HRS-A, kemudian pada kelompok kontrol diberikan relaksasi nafas dalam saja, sedangkan pada kelompok intervensi diberikan intervensi relaksasi nafas dalam dan dzikir selama 25 menit dan diukur kembali tingkat nyeri dan kecemasan pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Data dianalisis dengan Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil menunjukkan perbedaan yang bermakna antara tingkat nyeri dan kecemasan sebelum dan sesudah intervensi relaksasi nafas dalam dan dzikir antara kelompok intervensi dan kelompok kontrol (p<0.05). Intervensi relaksasi nafas dalam dan dzikir membantu menurunkan nyeri dan kecemasan pada pasien SKA. Dzikir dan relaksasi nafas dalam dapat dijadikan sebagai intervensi keperawatan mandiri untuk menurunkan skala nyeri dan kecemasan pada pasien SKA.
Download From Google Drive