Analisis Pelaksanaan Continuity Of Care Pada Ibu Dalam Pencegahan Kejadian Balita Wasting Di Kabupaten Tanah Datar Tahun 2020

Categorie(s):
   Tesis
Author(s):
   Kurnia, Ihsan
Advisor:
Hasnita, Evi
Lazdia, Wenny
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Wasting, balita, Kabupaten Tanah Datar.
DOI:
-
Abstract :
Peningkatan kualitas pelayanan kesehatan harus berjalan sepanjang masa kehidupan manusia melalui Continuity of Care (CoC). Kejadian wasting di Kabupaten Tanah Datar belum mencapai target global menurunkan angka kejadian wasting menjadi kurang dari 5% pada tahun 2025. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap kejadian balita wasting di Kabupaten Tanah Datar tahun 2020. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan wawancara mendalam. Informan dalam penelitian ini adalah sebanyak 5 orang yang dipilih dengan cara purposive sampling. Hasil penelitian didapatkan pada komponen input kebijakan, tenaga pelaksana, dana, sarana dan prasarana pendukung pencegahan kejadian balita wasting telah lengkap. Komponen proses pencegahan kejadian balita wasting pada bagian relasional sudah berjalan optimal, informasional dan manajerial telah berjalan optimal. Komponen output dalam pelaksanaan pencegahan kejadian balita wasting di Kabupaten Tanah Datar tahun 2020 telah berjalan optimal. Kesimpulan: pelaksanaan pencegahan kejadian balita wasting di Kabupaten Tanah Datar tahun 2020 telah berjalan optimal. Walaupun Ditemukan kendala pelaksanaan diakibatkan pandemi covid-19. Diharapkan kedepannya intervensi yang perlu ditingkatkan adalah efektifitas dan efisiensi biaya dalam pencegahan wasting.
Download From Google Drive