Efektivitas Media Edukasi Dengan Video Animasi Tentang Kekerasan Seksual Pada Anak Untuk Mewujudkan Kota Layak Anak Di SD Negeri 15 Pulai Anak Air Kota Bukittinggi Tahun 2022

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Ningrum, Hakiki Sintania
Advisor:
Efriza
Nurhayati
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Video animasi, Kekerasan Seksual, Kota Layak Anak.
DOI:
-
Abstract :
Kekerasan seksual merupakan sebuah perbuatan yang dilakukan oleh seseorang secara paksa untuk memenuhi kepuasan seksualnya dengan cara yang tidak wajar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas media edukasi dengan video animasi terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap anak mengenai kekerasan seksual pada anak untuk mewujudkan Kota Layak Anak Di SD Negeri 15 Pulai Anak Air Kota Bukittinggi Tahun 2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan desain penelitian Quasy Experimental One Group Pre-Post-Test. Dimana sampel penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 15 Pulai Anak Air Kota Bukittinggi yang terdiri dari 24 orang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji wilcoxon. Dari hasil univariat menunjukkan bahwa rata-rata pengetahuan sebelum intervensi adalah 7,58 dan rata-rata sikap sebelum intervensi adalah 32,46. Sedangkan rata-rata pengetahuan sesudah intervensi adalah 9,46 dan rata-rata sikap sesudah intervensi adalah 36,75. Hasil penelitian bivariat menunjukkan adanya pengaruh pemberian edukasi kekerasan seksual dengan pengetahuan (p = 0,000), Sikap (p = 0,000) terhadap pengetahuan dan sikap anak tentang kekerasan seksual pada anak melalui audio visual (video animasi). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh pemberian edukasi kekerasan seksual pada anak terhadap pengetahuan dan sikap anak melalui audio visual (video animasi). Untuk itu diharapkan kepada semua pihak khususnya guru dan orang tua untuk dapat melakukan upaya peningkatan pengetahuan dan sikap anak dengan cara memberikan pendidikan seksual agar anak dapat mencegah adanya kekerasan seksual sehingga dengan meningkatnya pengetahuan dan sikap anak kota bukittinggi dapat mewujudkan kota layak anak dari adanya kasus kekerasan seksual pada anak.
Download From Google Drive