Perbandingan Pemberian Jus Belimbing Wuluh (Averrhoa Bilimbi) Dan Jus Mentimun (Cucumis Sativus) Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi di Puskesmas Air Dingin Kota Padang Tahun 2021

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Busli, Mutia Devega
Advisor:
Silvia
Novela, Vina
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Blood Pressure, Wuluh Starfruit Juice, Cucumber Juice.
DOI:
-
Abstract :
Jenis penelitian ini adalah Metode Kuantitatif yaitu Desain Quasi Eksperimen, yang digunakan yaitu bentuk Postest only group design. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2021 di Puskesmas Air Dingin. Populasi dalam penelitian ini adalah 895 responden penderita hipertensi. Sampel yang digunakan sebanyak 20 orang, yaitu 10 orang kelompok yang meminum jus buah Belimbing Wuluh dan 10 orang kelompok yang meminum jus buah mentimun. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi, data diolah
dan dianalisa menggunakan uji statistik analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Independent Sample T-test. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata tekanan darah pada penderita hipertensi yang diberikan jus buah belimbing wuluh yaitu 147,50 mmhg dan sd sebesar 9,20 dan diberikan jus
mentimun yaitu 141,50 mmhg dan sd sebesar 5,79. Tidak ada perbedaan tekanan darah pada kelompok yang diberikan jus belimbing wuluh (Averrhoa Bilimbi) dan kelompok yang diberikan jus mentimun (Cucumis Sativus) pada penderita hipertensi di Puskesmas Air Dingin Kota Padang Tahun 2021 dengan nilai pvalue sebesar 0,098. Tidak ada perbedaan tekanan darah pada kelompok yang diberikan jus belimbing wuluh dan jus mentimun. Diharapkan menambah pengetahuan masyarakat tentang bagaimana cara menerapkan
pengobatan non farmakologi, seperti mengkonsumsi belimbing wuluh dan mentimun, agar tekanan darah dalam keadaan terkontrol.
Download From Google Drive