Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Tingkat Kecemasan Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan dalam Menghadapi Tugas Akhir di STIKes Fort De Kock Bukittinggi Tahun 2016

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Adha, Ilham
Advisor:
Adriani
Wahyuni, Aria
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Keyword(s):
Motivasi, manajemen waktu, tingkat kecemasan, tugas akhir.
DOI:
-
Abstract :
Permasalahan yang sering dihadapi oleh mahasiswa dalam penulisan tugas akhir adalah manajemen waktu kurang baik, rendahnya motivasi, kurangnya pengetahuan serta kesulitan dalam menemukan referensi yang tepat dan sesuai dengan judul yang telah ditetapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Tingkat Kecemasan Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan dalam Menghadapi Tugas Akhir di STIKes Fort De Kock Bukittinggi Tahun 2016. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa tingkat akhir Prodi S1 Keperawatan STIKes Fort De Kock yang sedang menyusun skripsi pada tahun 2016 yaitu sebanyak 60 orang . Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik total sampling sehingga diharapkan sampel sebanyak 60 orang. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuisioner dan pengolahan data hasil penelitian dilakukan secara komputerisasi meliputi analisis univariat dan analisis bivariat menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 71,7% responden dengan motivasi kurang baik, 66,7% responden dengan manajemen waktu kurang baik, 56,7% responden dengan tingkat kecemasan sedang. Ada hubungan motivasi (p = 0,005, OR = 9,474) dan manajemen waktu ( p = 0,021, OR = 4,889) dengan tingkat kecemasan mahasiswa dalam penyusunan skripsi. Dapat disimpulkan motivasi dan manajemen waktu berhubungan dengan tingkat kecemasan mahasiswa dalam penyusunan tugas akhir. Untuk itu diharapkan kepada mahasiswa STIKes Fort De Kock pada umumnya untuk selalu memotivasi diri dan mampu memanajemen waktu dengan baik agar proses pengerjaan skripsi dapat berjalan sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan dan mampu mengurangi tingkat kecemasan mahasiswa dalam proses penyusunan skripsi.
Download From Google Drive