Pengaruh Pemberian Kapsul Ekstrak Daun Katuk terhadap Produksi ASI pada Ibu Post Partum di BPM Y Kabupaten Padang Pariaman Tahun 2017

Categorie(s):
   Laporan Tugas Akhir
Author(s):
   Armi, Okta Yulia
Advisor:
Afriyanti, Detty
Amalina, Nurul
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Keyword(s):
Kapsul,EkstrakDaunKatuk, Produksi ASI.
DOI:
-
Abstract :
Lima juta anak yang lahir setiap tahun di Indonesia, lebih dari setengahnya tidak mendapatkan ASI secara optimal pada tahun-tahun pertama kehidupannya. Hanya sekitar 60% masyarakat tahu informasi tentang ASI dan baru sekitar 40 % tenaga kesehatan terlatih yang bias memberikan konseling menyusui. Berdasarkan Survey awal yang dilakukan 3 dari 5 ibu post partum produksi ASInya masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian kapsul ekstrak daun katuk terhadap produksi ASI pada ibu post partum di BPMY Kabupaten Padang Pariaman tahun 2017. Jenis penelitian ini quasy eksperiment dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Dilakukan di BPM Y Pada bulan Maret 2017 di BPM Y. Sampel 20 pasangan ibu dan bayi, 10 sampel kontrol, 10 sampel perlakuan dengan teknik purposive sampling. Analisis univariat dan bivariat dengan uji statistic t-test. Hasil penelitian menunjukan sebelum perlakuan pada kelompok control semua responden menunjukan ASI tidak lancar. Pada kelompok perlakuan ada perbedaan ASI setelah diberi kapsul ekstrak daun katuk dengan yang belum diberi kapsul ekstrak daun katuk, dimana rata-ratanya menjadi 6,00, dengan nilai p-value < 0,05 yaitu 0,004. Perbandingan produksi ASI pada kelompok control dan perlakuan juga berbeda dengan p-value < 0,05 yaitu 0,001. Kesimpulan penelitian ini ada pengaruh pemberian kapsul ekstrak daun katuk terhadap produksi ASI pada ibu post partum. Diharapkan kepada responden hendaknya mengonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang agar produksi ASI menigkat terutama kapsul ekstrak daun katuk.
Download From Google Drive