Faktor-faktor Penyebab Kejadian IUFD (Intra Uteri Fetal Death) di Rumah Sakit Umum Daerah Lubuk Sikaping Tahun 2016

Categorie(s):
   Laporan Tugas Akhir
Author(s):
   Novrin, Elga
Advisor:
Nurhayati
Febriyeni
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Keyword(s):
Kejadian IUFD (Intra Uteri Fetal Death).
DOI:
-
Abstract :
Hasil Survey SDKI selama kurun waktu 2003-2007 diperoleh data AKB sebesar 34 per 1.000 kelahiran hidup. Di Provinsi Sumatera Barat angka kematian bayi mencapai 34/ 1000 kelahiran hidup. Kabupaten Pasaman Timur merupakan kabupaten dengan angka kematian janin yang cukup tinggi, berdasarkan hasil laporan dari RSUD Lubuk Sikaping angka kematian Janin dalam kandungan tercatat meningkat sepanjang tahun 20132015, tahun 2013 tercatat 6 kasus kematian janin dalam kandungan, tahun 2014 menjadi 8 kasus dan meningkat tajam menjadi 55 kasus pada tahun 2015.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya IUFD di RSUD Lubuk Sikaping Tahun 2016. Jenis penelitian analitik dengan rancangan case control study yang merupakan studi observasional analitik dengan pendekatan retrospektif. Penelitian ini dilakukan di RSUD Lubuk Sikaping pada bulan Juni tahun 2016, Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin di RSUD Lubuk Sikaping sepanjang tahun 2015 yaitu sebanyak 893 persalinan. dengan sampel sebanyak 110 pada kelompok kontrol dan 55 pada kelompok kasus. Cara pengambilan sampel yaitu dengan menggunakan teknik case control study. Pengolahan data dengan menggunakan Komputerisasi. data di Analisa secara Univariat dan Bivariat dengan Uji Chi Square. Dari hasil penelitian, didapatkan bahwa umur responden yang beresiko sebanyak 28 orang (17%), responden dengan paritas beresiko sebanyak 49 orang (29,7%). Responden dengan lilitan tali pusat sebanyak 34 orang (20,6% ) dan responden dengan infeksi intranatal sebanyak 59 orang (35,8%) . Uji statistik menunjukkan tidak ada hubungan bermakna pada faktor umur p value= 0,942 OR = 1,136 dan adanya hubungan bermakna antara faktor paritas p value= 0,003 OR=2,986, lilitan tali pusat p value=0,012 OR=2,858 dan infeksi intranatal p value= 0,000 OR=4,2777 dengan kejadian IUFD. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa factor-faktor yang berhubungan dengan kejadian HIV yaitu paritas, lilitan tali pusat, infeksi intranatal. Untuk itu diharapkan pada Puskesmas agar dapat menambah pengetahuan tentang factor resiko penyebab IUFD dan menyebarluaskan informasi kepada masyarakat, seperti melalui Penyuluhan.
Download From Google Drive