Determinan Kejadian Ca Mammae Di Poli Rawat Jalan Bedah Rsud Dr. Achmad Mochtar

Categorie(s):
   Artikel Ilmiah
Author(s):
   Neila Sulung, Rizki Yananda, Adriani
Advisor:

ISSN/ISBN:

eISSN/eISBN:
2477-7862
Volume:
3
Keyword(s):
Kanker Payudara, Umur, genetik, menarche, menopause, paritas,konhor, obesitas, stadium, makanan tinggi lemak.
DOI:
https://doi.org/10.22216/jen.v3i3.1261
Abstract :
Penyakit kanker merupakan salah satu penyebab kematian utama di seluruh dunia. Di Indonesia setiap
tahun 1:3 wanita per 1000 penduduk terserang kanker payudara. Kanker payudara merupakan kanker
yang paling banyak menyerang perempuan. Angka kejadian kanker payudara saat ini diperkirakan 39
per 100.000 penduduk pada tahun 2008. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor
yang berhubungan dengan risiko kanker payudara wanita pada pasien poli rawat jalan bedah di RSUD
Dr. Achmad Mochtar Kota Bukittinggi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan
pendekatan case control. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah accidental sampling.
Sampel dalam penelitian ini adalah semua wanita yang terdiagnosis kanker payudara, berjumlah 50
kasus dan 50 kontrol dengan pengolahan data melalui komputerisasi. Instrument yang digunakan dalam
penelitian ini adalah lembar kuisioner. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-Square (=0,05).
Hasil penelitian menunjukkan faktor yang berhubungan dengan kejadian kanker payudara adalah
genetik (p=0,009), menarche (p=0,014;), menopause (p=0,016), kontrasepsi hormonal (p=0,045),
obesitas (p=0,043), dan makanan tinggi lemak (p=0,028). Simpulan penelitian adalah faktor yang
berhubungan dengan risiko kejadian kanker payudara adalah genetik, menarche, menopause,
kontrasepsi hormonal, obesitas dan makanan tinggi lemak.
  Download From Google Drive