Pengaruh Kandungan Ekstrak Air Batang Jambu Biji (psidium guajava linn) Terhadap Penurunan Suhu Tubuh Pada Mencit (mus muculus) Penderita Demam

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Sonya
Advisor:
Hasnita, Evi
Meilinda, Vittria
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Mus muculus, Psidium guajava linn, Demam.
DOI:
-
Abstract :
Demam adalah suatu keadaan suhu tubuh diatas normal akibat peningkatan pusat pengatur suhu di hipotalamus. Sebagian besar demam terjadi akibat dari perubahan pada pusat panas (termoregulasi) di hipotalamus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak kandungan Batang jambu biji (psidium guajava linn) terhadap penurunan suhu tubuh mencit (mus muculus)Penderita Demam. Jenis penelitian yang dilakukan adalah True Eksperimental dengan bentuk rancangan pretest-posttest control group design. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 15 ekor mencit (mus muculus) dengan berat badan 25-40 gram. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan suhu tubuh mencit (mus muculus) yang signifikan antara kelompok positif dengan kelompok kontrol negatif dengan nilai p value = 0,007), antara kelompok kontrol positif dengan ekstrak batang jambu biji 100mg/gram (P value = 0,003), antara kelompok kontrol positif dengan ekstrak batang jambu biji 150 mg/gram (P value = 0,002), antara kelompok kontrol positif dengan ekstrak batang jambu biji 200 mg/gram (P value = 0,000). Disimpulkan bahwa pemberian kandungan ekstrak batang jambu biji (psidium guajava linn) berpengaruh terhadap penurunan suhu tubuh. Diharapkan bagi peneliti selanjutnya dapat mengkaji lebih banyak kandungan yang terdapat dari batang jambu biji (psidium guajava linn) yang dapat menurunkan demam.
Download From Google Drive