Analisis Pelaksanaan Program Kerja Puskesmas Berdasarkan Permenkes Nomor 75 tahun 2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat Di Kota Bukittinggi Tahun 2017

Categorie(s):
   Tesis
Author(s):
   Abbas, Khairul
Advisor:
Hasnita, Evi
Abidin, Zainal
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Puskesmas, Promotif, Preventif.
DOI:
-
Abstract :
Pusat Kesehatan Masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas adalah
fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya. Namun saat ini, sebagian besar program Puskesmas yang ada selayaknya bersifat promotif dan preventif, tetapi pada kenyataannya kegiatan yang dijalankan Puskesmas sehari-hari tetap bersifat kuratif dan rehabilitatif. Program-program promotif dan preventif yang telah dirancang dengan baik di Puskesmas seringkali tidak berjalan sesuai dengan tujuan awalnya. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan April tahun 2018, menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan pedoman wawancara, observasi, dan studi dokumen melalui wawancara mendalam.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan, didapatkan bahwa belum teraplikasikan Permenkes Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat secara maksimal di Puskesmas Se-Kota Bukittinggi. Hal ini dikarenakan beberapa faktor kendala diantaranya sarana dan prasarana, sumber daya manusia dan
pendanaan. Diharapkan adanya perhatian Pemerintah terhadap permasalahan yang ada agar menciptakan pelayanan yang bermutu untuk mencapai derajat kesehatan yang setinggi-tingginya.
Download From Google Drive