Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Perilaku Pencegahan Pneumonia Pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Lintau Buo II Kabupaten Tanah Datar Tahun 2019

Categorie(s):
   Skripsi
Author(s):
   Kurnia, Rani
Advisor:
Silvia
Sari, Mila
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Pengetahuan, perilaku, lingkungan fisik, perilaku merokok dan pencegahan Pneumonia.
DOI:
-
Abstract :
Pneumonia adalah radang paru yang disebabkan oleh berbagai mikroorganisme seperti bakteri, virus, dan jamur dengan gejala panas tinggi disertai batuk bedahak, nafas cepat (frekuensi nafas > 50 kali / menit), sesak dan gejala lainnya. Temuan angka kejadian Pneumonia tertinggi di Kabupaten Tanah Datar yaitu sebanyak 73 kasus pada tahun 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor faktor yang Berhubungan dengan Perilaku Pencegahan Pneumonia Pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Lintau Buo II Kabupaten Tanah Datar Tahun 2019 Jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi penelitian adalah seluruh ibu balita yang ada di wilayah kerja Puskesmas Lintau Buo II sebanyak 1829 orang. Sampel diambil menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 95 balita. Pengumpulan data menggunakan kuisioner, analisi data univariat dan bivariate menggunakan uji chi-square ( : 0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 54,7% responden dengan pengetahuan rendah, 53,7% perilaku ibu tidak aktif, 54,7% dengan lingkungan kurang baik, 56,8% perilaku merokok, 53,7% dengan perilaku pencegahan Pneumonia kurang baik. Terdapat hubungan pengetahuan ibu ( p = 0,005, OR = 6,136 ), perilaku ibu ( p = 0,005,OR = 4,640 ), lingkungan fisik ( p = 0,005, OR = 5,110) dan peran perilaku merokok ( p = 0,001, p = 0,233 ) dengan perilaku pencegahan Pneumonia pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Lintau Buo II Kesimpulan bahwa pengetahuan ibu, berhubungan signifikan dengan perilaku pencegahan Pneumonia. Diharapkan pihak petugas Puskesmas untuk meningkatkan sosialisasi dan penyuluhan tentang pencegahan Pneumonia kepada masyarakat agar pengetahuan masyarakat dapat ditingkatkan dan mampu mencegahan Pneumonia dengan baik dan benar.
Download From Google Drive