Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Konsep Diri Remaja Putri Pada Masa Pubertas Di MTSN Kota Solok Tahun 2017

Categorie(s):
   Lecturer Research
Author(s):
   Sari, Novi Wulan - et.al
Advisor:
-
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Konsep Diri Remaja Putri, Masa Pubertas.
DOI:
-
Abstract :
Perubahan peran, fisik dan psikologis mempengaruhi konsep diri seseorang dan konsep diri berpengaruh kuat terhadap tingkah laku seseorang. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan konsep diri remaja putri pada masa pubertas di MTsN Kota Solok tahun 2017. Penelitian ini bersifat analitik dengan menggunakan metode cross sectional. Penelitian telah dilakukan pada tanggal 23 Maret 2017 dengan populasi pada penelitian adalah seluruh pelajar putri MTsN kelas VII teknik pengambilan adalah total sampling berjumlah 170 orang remaja putri. data dikumpulkan dengan cara wawancara kemudian data diolah secara komputerisasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan lebih dari separoh (64,1 %) responden mempunyai pengetahuan tinggi tentang masa puberitas, lebih dari separoh (51,2 %) responden tidak menerima dengan perubahan fisiknya, lebih dari separoh (50,6 %) responden menyatakan pengaruh teman sebaya negatif, lebih dari separoh (65,3%) responden mempunyai konsep diri baik. Berdasarkan Analisis bivariat terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan (p value = 0,005 dan OR 4,242), perubahan fisik (p value = 0,042 dan OR 2,052) dan pengaruh teman sebaya (p value = 0,000 dan OR 4,819) dengan konsep diri remaja putri di MTsN Kota Solok tahun 2017 Disimpulkan bahwa konsep diri dipengaruhi oleh pengetahuan, perubahan fisik dan pengaruh teman sebaya. Diharapkan kepada tenaga kesehatan meningkatkan penyuluhan kepada remaja putri di lingkungan sekolah guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang perubahan selama masa puberitas dan menyarankan remaja agar mengikuti kegiatan - kegiatan positif serta melakukan aktifitas fisik serta menerapkan pola makan yang sehat
Download From Google Drive