Analisis Pemanfaatan Posyandu Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjung Pati Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2017

Categorie(s):
   Tesis
Author(s):
   Nurjasanty, Diwy
Advisor:
Sulung, Neila
Naili, Syafrian
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Volume:
-
Keyword(s):
Pengetahuan, pekerjaan, dukungan keluarga, pemanfaatan Posyandu balit.
DOI:
-
Abstract :
Latar Belakang : Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM) yang dikelola dan di selenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar/sosial dasar untuk mempercepat penurunan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi.
Tujuan Penelitian : Didapatkan ouput model pemanfaatan Posyandu diwilayah kerja Puskesmas Tanjung Pati Kecamatan Harau Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2017
Metode : penelitian ini desain sequential explanatory dengan metode penelitian kuantitatif dan kualitatif, dengan jumlah sampel kuantitatif 106 responden variabel pengetahuan, sikap, motivasi, pekerjaan, dukungan keluarga dan kualitatif 17 Informan dengan variabel SDM dan sarana prasarana. Analisa data univariat, bivariat dan multivariat
Hasil : hasil analisis univariat bahwa sebagian ibu tidak lagi memanfaatkan Posyandu (63.2%), pengetahuan rendah 52.8%, Sikap negatif 38.7%, motivasi intrinsik rendah 48.1%, ekstrinsik rendah 47.2%, pekerjaan 62.3%, dukungan keluarga idak baik 59.4%. analisis bivariat adanya hubungan pengetahuan (pValue 0.000), pekerjaan (pValue 0.000), dukungan keluarga (pValue 0.000) dengan pemanfaatan Posyandu balita. Sedangkan sikap (pValue 0.068), motivasi intrinsik (pValue 0.272), motivasi ektrinsik (pValue 0.116) tidak berpengaruh. Pada analisis multivariat pekerjaan paling dominan dengan pValue 0.000 terhadan pemanfaatan Posyandu balita.
Kesimpulan: Dari hasil analisis statistik faktor yang paling berpengaruh adalah pekerjaan terhadap pemanfaatan posyandu balita.
Download From Google Drive